Pages

Sunday, July 1, 2018

Marc Marquez Menanti Ambil Alih Posisi di Empat Lap Terakhir dan Berhasil Juara di MotoGP Belanda

TRIBUNNEWS.COM, ASSEN - Pebalap tim Repsol Honda, Marc Marquez, berhasil memenangkan balapan MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Belanda, Minggu (1/7/2018).

Memulai balapan dari pole position, Marc Marquez berhasil mengungguli Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan Maverick Vinales(Movistar Yamaha).

Balapan berlansung sengit karena enam pebalap mampu bergantian untuk memimpin jalannya balapan.

Marc Marquez sudah memprediksi jika balapan akan berlangsung sulit, terutama untuk menciptakan jarak dengan pebalap lain.

"Sejak sesi latihan bebas saya merasa sangat nyaman. Saya berharap itu akan sulit untuk membuat gap," kata Marc Marquez seusai balapan.

Pebalap kelahiran Cervera, Spanyol, itu sempat terlibat kontak dengan Alex Rins pada lap ke-11.

Beruntung senggolan tersebut tidak membuat Marc Marquezmengakhiri balapan lebih dini.

Sempat tercecer di urutan kelima, Marc Marquez berhasil bangkit untuk merebut posisi terdepan, terutama menjelang balapan berakhir.

"Saya memutuskan untuk menunggu, tetapi dalam masa transisi, terjadi pertarungan sengit. Dalam empat lap terakhir, saya memberikan segalanya," ujar Marquez.

Kemenangan Marc Marquez di Assen berhasil mengakhiri dominasi Jorge Lorenzo yang dalam dua seri balap sebelumnya berhasil menjadi pemenangan.

Hasil balapan MotoGP Belanda sekaligus membuat Marc Marquez kokoh di puncak klasemen sementara pebalap MotoGP 2018 dengan raihan 140 poin.

Marc Marquez unggul 41 poin atas Valentino Rossi (Movistar Yamaha) yang berada di peringkat kedua.

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya gak lengkap buka aja link yang ada di samping buat lihat berita lengkap nya http://www.tribunnews.com/sport/2018/07/01/marc-marquez-menanti-ambil-alih-posisi-di-empat-lap-terakhir-dan-berhasil-juara-di-motogp-belanda

No comments:

Post a Comment